SATU HATI Cerdaskan Bangsa






LATAR BELAKANG

Data dari Komisi Nasional Perlindungan Anak,
jumlah anak putus sekolah di Indonesia pada
tahun 2007 sudah mencapai 11,7 juta jiwa,
dan akan terus bertambah lagi pada tahun 2008.

Dunia pendidikan di negeri ini semakin
terpuruk dengan kenyataan bahwa hampir
90 persen kondisi sekolah-sekolah
di Indonesia rusak parah. Pemberitaan
di media cetak dan elektronik
belakangan ini pun semakin membuat miris
siapa saja yang mendengar dan melihatnya.

Berangkat dari keprihatinan yang mendalam
terhadap kondisi tersebut,
PT.Amerta Indah Otsuka selaku
produsen minuman isotonik Pocari Sweat,
Media Group (Metro TV dan Media Indonesia)
yang didukung oleh Kick Andy Foundation,
bersama-sama melakukan penggalangan
dana melalui event SATU HATI CERDASKAN
BANGSA yang bertujuan
untuk mengajak siapa saja terutama generasi
muda untuk peduli kepada sesamanya yang
kurang beruntung di bidang pendidikan.

Event SATU HATI CERDASKAN BANGSA adalah
sebuah kegiatan gerakan moral yang
dibungkus dengan aktivitas-aktivitas positif
yang sarat edukasi serta hiburan,
yang akan berlangsung di kota Jakarta



Bagi pemirsa yang ingin menjadi donatur Program SATU HATI, baik secara perorangan maupun lembaga, silakan menyalurkan bantuan melaui :

Nomor Rekening:
288.301.6777
BCA Cabang Puri Indah Jakarta
A/N : PT. MEDIA TELEVISI INDONESIA

Saat melakukan transfer,mohon ditulis / dicantumkan tujuan pemberian dana untuk Program SATU HATI .
Powered by Blogger.